https://www.kuswantokhalif.blogspot.com
Candi prambanan atau candi sewu yang arti nya seribu menurut bahasa jawa terletak di kabupaten klaten propinsi jawa tengah Indonesia. Letak nya juga berada di kecamatan prambanan berdekatan dengan batas wilayah antara jawa tengah dan propinsi daerah istimewa yogyakarta.Candi prambanan adalah candi dengan struktur tercantik sedunia dan merupakan situs warisan budaya yang telah di dikukuhkan Unesco sebagai warisan budaya nusantara indonesia.
Menurut kisah dongeng yang populer di tanah jawa konon kisah nya sebagai berikut:
Dahulu kala ada 2 kerajaan yang letak nya berdekatan yaitu kerajaan pengging dan kerajaan prambanan. Berdasarkan nama daerah mungkin daerah pengging sekarang letak nya di daerah kecamatan pengging kabupaten boyolali? Sedangkan kerajaan prambanan terletak di kabupaten klaten yang memang berdekatan.
Kerajaan pengging dengan raja nya prabu damar maya terkenal aman tentram rakyat nya hidup makmur dengan lingkungan alam nya yang subur gemah ripah loh jinawi.Sementara kerajaan prambanan dengan raja nya prabu boko rakyat nya hidup sengsara karena raja nya yang berperilaku semena mena menindas, bahkan konon sang raja yang berperawakan tinggi besar adalah seorang raksasa yang juga suka memakan manusia. Banyak rakyat nya yang jadi tumbal di mangsa prabu boko.Dengan keserakahan nya juga prabu boko ingin menaklukkan kerajaan pengging sebagai negeri jajahan nya.Prabu damar maya yang mendengar tersiar nya kabar tersebut segera mengirimkan pasukan untuk menggempur kerajaan prambanan. Prabu damar maya mengetahui bahwa prabu boko orang yang licik dan culas,daripada kerajaan nya terlena di susupi pasukan prabu boko lebih baik kerajaan pengging segera menggempur kerajaan prambanan. Lalu perang besar pun tak dapat di hindari lagi,namun dalam peperangan tersebut pasukan pengging terdesak dan banyak yang gugur di medan pertempuran. Karena prabu boko selain sakti juga punya patih yang ahli siasat perang bernama patih gupala.Mendengar pasukan pengging terdesak prabu boko mengutus putra nya yang bernama joko bandhung untuk berangkat berperang melawan prabu boko dan pasukan nya. Joko bandhung sendiri seorang putra yang patuh pada orang tua nya juga dia berilmu tinggi dan sakti karena gemar berguru pada para pertapa sakti.Maka berangkat lah joko bandhung menuju medan perang. Akan tetapi bukan lah mudah bagi joko bandhung dalam perjalanan nya di tengah hutan di hadang raksasa bernama bondowoso hendak membunuh nya.Maka terjadi lah pertempuran di antara kedua nya,joko bandhung berhasil mengalahkan bondowoso yang ternyata raja jin sakti.Bondowoso mengaku kalah dan bersedia menitiskan kesaktian nya kepada joko bandhung dengan merasuk keraganya dengan syarat minta nama nya di gabung. joko bandhung pun menyetujui nya dan melanjutkan perjalanan nya setelah bondowoso menghilang merasuk ke dalam diri nya.Sesampai nya di medan perang dengan kesaktian nya yang makin berlipat ganda bandhung bondowoso memporak porandakan pasukan prambanan. Bahkan perang tanding sengit melawan prabu boko yang juga terkenal sakti pun di menangkan joko bandhung, hingga prabu boko tewas oleh kesaktian nya.Melihat prabu boko gugur dalam peperangan patih gupala segera pulang ke kedaton putri untuk melaporkan nya kepada anak prabu boko yang seorang putri bernama roro jonggrang. Mendengar ayah nya gugur roro jonggrang sangat terpukul dan mengajak sang patih untuk menyusun siasat agar bisa mengendalikan situasi.Hingga akhir nya joko bandhung berhasil menemukan keberadaan sang putri, tetapi alangkah terkejut nya joko bandhung ternyata prabu boko memiliki seorang putri yang sangat cantik. Joko bandhung yang terpesona oleh kecantikan roro jonggrang dan telah memenangkan perang berkeinginan menyatukan kerajaan pengging dan prambanan serta memperistri roro jonggrang. Joko bandhung meminta roro jonggrang untuk menerima lamaran nya toh prambanan sudah di kuasai nya.Roro jonggrang yang tau posisi nya sangat tidak menguntungkan untuk menolak keinginan joko bandhung berfikir keras, dalam hati nya joko bandhung yang sakti mungkin bisa di kalahkan dengan siasat jitu bukan di lawan dengan perang.Bersama sang patih roro jonggrang menyetujui lamaran joko bandhung dengan syarat. Siapa tau syarat yang cukup berat tak bisa di penuhi joko bandhung dan sekalian sebagai balas dendam atas kematian ayah nya begitu kira nya yang ada di pikiran roro jonggrang.Dia menginginkan joko bandhung membikin dua sumur yang sangat dalam yang di sebut sumur jolotundo dan joko bandhung di suruh masuk untuk menceritakan seberapa dalam nya.Joko bandhung pun menyanggupinya, tapi apa yang terjadi di luar dugaan joko bandhung. Ketika sumur sudah jadi dan joko bandhung masuk ke dalam nya, roro jonggrang segera menyuruh patih dan pengawal nya untuk menimbun joko bandhung dengan bongkahan bebatuan hingga tertutup rapat.Tapi dengan kesaktian nya mudah bagi joko bandhung untuk menghancurkan bebatuan yang menimbun nya dan keluar dari dalam sumur.Joko bandhung marah atas perlakuan roro jonggrang,tetapi dengan segala bujuk rayu roro jonggrang berhasil menenangkan nya.Dan bercerita mengerti lah kau joko bandhung bahwa ayah ku sangat menyayangi ku danbeliau membikinkan candi yang sangat bagus di atas bukit, di mana dari candi itu pemandangan sangat cantik bisa melihat kota raja dan juga deretan pegunungan yang indah,gunung merapi, merbabu,sindoro dll.
Candi itu sekarang lebih di kenal sebagai candi boko letak nya di selatan candi prambanan dan di atas sebuah bukit.
Gambar di atas adalah gambar candi boko.
Melanjutkan kisah tadi, maka roro jonggrang membujuk joko bandhung sudi lah kira nya menuruti satu permintaan lagi. Yaitu untuk membikin kan seribu candi yang bisa di lihat dari candi boko tapi juga tidak menutupi deretan pegunungan merapi dan merbabu hanya di beri waktu satu malam.Mendengar itu joko bandhung yakin dengan kesaktian mampu memenuhi permintaan roro jonggrang,mengingat bondowoso raja jin yang menyatu dalam raga nya bisa di manfaat kan.Terjadilah perjanjian antara kedua nya,roro jonggrang mengamati dari candi boko beserta dayang dayang nya.Sementara joko bandhung segera menuju lokasi yang telah di sepakati di tengah kotaraja untuk memenuhi permintaan sang putri membangun seribu candi dalam satu malam. Ketika malam telah datang joko bandhung segera membaca mantra mengeluarkan semua kemampuan nya,ilmu andalan nya di keluarkan yang dia namakan dengan aji bandhung bondowoso. Konon ketika di keluarkan ajian tersebut maka seluruh jin yang ada di tanah jawa hadir dan tunduk pada joko bandhung.Maka joko bandhung meminta ribuan jin yang datang untuk menyelesaikan hajat nya mendirikan seribu candi dalam satu malam. Terkejut lah roro jonggrang melihat dari atas bukit tepatnya di candi boko dengan sangat cepat bangunan candi berdiri dan jumlahnya semakin banyak.Maka roro jonggrang segera menyuruh semua dayang dayang nya untuk mengajak gadis gadis prambanan membentang kan kain putih yang lebar,serta masing-masing menyalakan obor dan memukul kenthongan juga alat menumbuk padi atau lesung dengan keras.Mendengar suara gaduh dan cahaya terang di perbukitan.ayam -ayam berkokok bersautan para jin mengira hari sudah pagi dan tak mampu melanjutkan pekerjaan lagi sia -sia saja jika pagi sudah tiba.Lalu para jin pergi meninggalkan joko bandhung sendirian.Roro jonggrang yang berhasil mengelabuhi joko bandhung segera menghampiri joko bandhung untuk menagih janji.Joko bandhung sadar dia telah terkena tipu daya roro jonggrang, marah besar dan menyuruh roro jonggrang menghitung jumlah candi yang telah jadi.
Setelah di hitung jumlah nya 999 candi, dan berarti kamu telah gagal kata roro jonggrang kepada joko bandhung.Joko bandhung makin kesal dan emosi nya tak terbendung lagi.Hai jonggrang aku tak akan gagal jika tidak karena akal licik mu,maka biar candi ini genap seribu seperti keinginan mu jadilah kau batu sebagai pelengkap nya kata joko bandhung.Dan seketika itu pula roro jonggrang berubah menjadi arca batu.Joko bandhung yang sangat kecewa karena cinta nya tak kesampaian pun bersumpah mengutuk tempat itu.Barang siapa pasangan muda mudi yang datang ke tempat itu maka cinta ya akan putus dan kandas seperti kisah nya.Dan juga gadis-gadis prambanan akan jadi perawan tua atau sulit mmendapatkan jodoh.
Demikian kisah dongeng sebagai hiburan cerita rakyat warisan budaya nusantara. Keterangan gambar di atas gambar andi boko.Terima kasih bagi para pembaca yang terhormat,mohon maaf jika masih banyak kekurangan atas keterbatasan saya.
Comments
Post a Comment